Tanjabtimur-
Seorang pelajar berinisial SAG, (17) tahun tewas setelah menabrak bagian belakang sudut kanan truk roda enam. sehingga pengendara roda dua berinisial SAG bersama rekannya tersebut terjatuh ke sebelah kanan jalan yang mengakibatkan pengendara sepeda motor meninggal dunia setelah dilarikan ke rumah sakit, sedangkan rekannya yang pada saat itu berboncengan mengalami luka-luka.

Menurut keterangan Kasat Lantas AKP Maskat Maulana melalui Kanit Gakum Ipda Dede Hidayat mengatakan. Sepeda motor yang digunakan korban. Honda GTR warna hitam (Tanpa Nopol). Korban SAG (17) tahun pelajar adalah warga Dusun Margomulyo Desa Pandan Lagan Kecamatan Geragai Kabupaten Tanjung Jabung Timur.

Kronologis kejadian
Pada hari Minggu tanggal 18 Agustus 2024 sekitar pukul 22.30 WIB, telah terjadi kecelakaan lalu lintas yang terjadi antara Sepeda motor roda dua Honda GTR warna hitam tanpa Nopol yang dikendarai SAG dengan Truck roda enam warna kuning Nopol BH 8869 NN yang di kemudikan oleh SA.

Baca juga:  Romi - Saniatul Dapat Rekom Partai Nasdem

Kejadian berawal dari, truk yang dikemudikan SA melaju dari arah pos plabi menuju arah merlung, pada saat tiba jalan pandan lagan datang dari arah belakang dua sepeda motor dengan kecepatan tinggi. Tiba-tiba salah satu kendaraan yang di kendarai SAG yang berboncengan dengan rekannya menabrak belakang truk tersebut, sehingga sepeda motor yang di kendarai SAG jatuh ke sebelah kanan, mengakibatkan pengendara sepeda motor SAG meninggal dunia sedangkan rekannya mengalami luka dan langsung di bawa kerumah sakit Nurdin Hamzah.

Hingga saat ini Satlantas Polres Tanjab Timur masih melakukan pemeriksaan para saksi, dan penyelidikan, sedangkan barang bukti, kedua kendaraan baik itu sepeda motor dan truk sudah diamankan di Satlantas Polres Tanjab Timur (09).

Baca juga:  Cegah Gangguan Keamanan, Lapas Narkotika Kls II B Muara Sabak Gelar Razia Rutin Blok Hunian Warga Binaan