Tanjabtimur-
Semarak peringatan Hari Ulang Tahun Kemerdekaan ke-79 Republik Indonesia (RI). Kelurahan Parit Culum II Kecamatan Muara Sabak Barat Kabupaten Tanjab Timur, terlihat sudah mulai bergeliat, dengan rangkaian lomba dan pertandingan.
Terlihat oleh media, para peserta mulai dari anak-anak, remaja, hingga kelompok lansia, tumpah ruah mengikuti jalannya perlombaan yang diselenggarakan oleh Kelurahan Parit Culum II dalam rangka memperingati HUT ke-79.
Acara yang dimulai sejak pagi, pukul 08.10 WIB berlangsung meriah dengan iringan yel-yel semangat dari para peserta.
Lurah Parit Culum II Robby Haryadi mengungkapkan rasa syukur atas antusiasme masyarakat dalam memeriahkan HUT RI ke 79,Ia melihat semangat kebangsaan yang tinggi dari warganya dalam memeriahkan hari kemerdekaan Republik Indonesia.
“Acara ini membuktikan bahwa semangat kemerdekaan masih hidup di hati masyarakat,” katanya.
Robby Haryadi berharap agar semangat kebangsaan yang ditunjukkan oleh masyarakat dapat terus terjaga dan ditingkatkan.
“Acara seperti ini terus diselenggarakan setiap tahunnya, sehingga semangat kemerdekaan tetap hidup di generasi muda,” ucapnya. (09).
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari.